16
Mar
Samboja – PT Pertamina EP (PEP) Sangasanga Field berkolaborasi dengan Universitas Balikpapan mengadakan pelatihan dan peresmian produk teh daun jeruju khas Kelurahan Kampung Lama, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara. Peluncuran produk teh daun jeruju khas Kampung Lama ini dilakukan bersama oleh Pemerintah Kecamatan Samboja dan Manajemen PEP Sangasanga Field (18/2/23).
Kegiatan ini merupakan bagian dari Program CSR Wisata Bekantan Ekoriparian Sungai Hitam ini binaan PEP Sangasanga Field. Hadir dalam acara peresmian Jajaran Pemerintah Kelurahan Kampung Lama, Ibu-Ibu PKK Kampung Lama, Pokdarwis Sungai Hitam Lestari, serta Kelompok UMKM Sungai Hitam Lestari selaku kelompok mitra binaan program CSR PEP Sangasanga Field. Sementara kegiatan pelatihan diikuti oleh kelompok mitra binaan dan juga anggota PKK.
Jeruju (Acanthus ilicifolius) tumbuh subur di pinggir Sungai Hitam. Jeruju juga dikenal sebagai holy mangrove, salah satu spesies bakau yang berbentuk semak dan tumbuh liar di daerah pantai, tepi sungai, serta area berlumpur dan berair payau. Daun, biji, dan akarnya mengandung saponin, flavonoida dan polifenol, yang dapat meredakan sakit perut dan menjadi obat cacing. Kandungan flavonoid dan fenol di daun dan akar jerujud juga berfungsi sebagai antivirus, antihipertensi, dan memiliki efek pengobatan terhadap gangguan hati.
Manager Communication Relations & CID Regional 3, Dony Indrawan menjelaskan komitmen Perusahaan untuk terus menjalankan Program Pengembangan Masyarakat yang berkelanjutan di wilayah operasi hulu migas Perusahaan.
“Bersama Kelompok UMKM Sungai Hitam Lestari (SHL), PEP Sangasanga Field memanfaatkan daun jeruju dengan dikeringkan dan diproduksi menjadi teh. Pemanfaatan daun jeruju ini diharapkan meningkatkan pemanfaatan potensi ekonomi lokal sekaligus mendorong geliat Wisata Ekoriparian Sungai Hitam,” jelas Dony.
Dony menambahkan bahwa Perusahaan terus berkomitmen untuk menjalankan program-program Corporate Social Responsibility (CSR) yang mendukung pencapaian tujuan-tujuan pengembangan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs).
PT Pertamina EP (PEP) Sangasanga Field merupakan bagian dari Subholding Upstream Pertamina Regional 3 yang dinakhodai oleh PHI. Dalam menjalankan pengelolaan operasi dan bisnis hulu migas sesuai prinsip ESG (Environment, Social, Governance), PEP Sangasanga Field bersama anak perusahaan dan afiliasi PHI lainnya menjalankan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan yang inovatif di bidang Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan, Lingkungan, Infrastruktur dan Tanggap Bencana guna mendukung pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan dan pencapaian Sustainability Development Goals (SDGs). PHI berkantor pusat di Jakarta. Informasi lebih lanjut tentang PHI tersedia di https://phi.pertamina.com.
22
Nov
22
Nov
21
Nov
21
Nov
21
Nov
18
Nov